Selasa, 22 September 2015

Berita Bola Lima Gol Lewandowski DIbandingkan dengan Rooney, Balotelli, dan Liverpool

Berita Bola Lima Gol Lewandowski DIbandingkan dengan Rooney, Balotelli, dan Liverpool

sumber berita Lima Gol Lewandowski DIbandingkan dengan Rooney, Balotelli, dan Liverpool : http://sport.detik.com/sepakbola/read/2015/09/23/110135/3026427/74/lima-gol-lewandowski-dibandingkan-dengan-rooney-balotelli-dan-liverpool
Jakarta - Robert Lewandowski cuma butuh lima menit untuk mengalahkan jumlah gol Wayne Rooney di sepanjang tahun 2015, jumlah gol Mario Balotelli semasa di Liverpool dan membuatnya lebih subur dari enam klub Bundesliga.

Bayern Munich tertinggal 0-1 saat menjamu Wolfsburg dalam lanjutan Bundesliga, Rabu (23/9/2015) dinihari tadi WIB tadi. Di awal babak kedua Josep Guardiola memasukkan Robert Lewandowski untuk menggantikan Thiago Alcantara. Dari sanalah semua kegilaan berawal.

Dalam periode sembilan menit dari menit ke 51 sampai 60, striker asal Polandia itu membuat lima gol. Serangkaian rekor dia buat atas aksi luar biasanya tersebut.

Lewandowski mencetak gol pertamanya enam menit setelah masuk lapangan. Tendangannya dari jarak dekat mengubah kedudukan jadi 1-1.



Hanya 58 detik kemudian mantan striker Borussia Dortmund itu kembali mencatatkan namanya di papan skor. Kali ini datang dari tendangan jarak jauh.



Hanya berselang dua menit, Lewandowski melepaskan tembakan ketiganya. Tembakan itu kembali berujung gol ketiga.



Gol keempat Lewandowski hadir dua menit setelahnya. Kali ini lewat tendangan voli.



Untuk kali kelima Lewandowski menjebol gawang Wolfsburg. Gol ini tercipta tiga menit setelah gol keempatnya.



Dikutip dari BBC, dalam sembilan menit itu Lewandowski mencetak gol lebih banyak dari...

- Liverpool, Newcastle United dan WBA di musim ini

- Enam klub pesaing Bayern Munich di Bundesliga

- 10 klub yang ada di separuh bawah La Liga Primera

- Tujuh klub Serie A, di mana Inter Milan yang kini memuncaki klasemen baru bikin lima gol.

- Wayne Ronney di sepajang tahun 2015 ini.

- Mario Balotelli selama dia berseragam Liverpool

- Nicklas Bendtner dalam tiga tahun terakhir.


Rekor-rekor yang dipecahkan Lewandowski:

- Hat-trick tercepat Bundesliga (4 menit). Lalu mencetak rekor baru untuk gol keempat. Dan rekor lainnya pada gol kelima.

- Lewandowski menjadi pemain pertama di Bundesliga yang masuk sebagai pengganti dan mencetak lebih dari tiga gol.

- Striker asal Polandia itu cuma kurang satu gol lagi untuk menyamai rekor Bundesliga atas nama Dieter Muller yang mencetak enam gol saat Cologne mengalahkan Werder Bremen 7-2 di 1977.

- Lewandowski bukan pemain Bayern pertama yang bikin lima gol dalam satu pertandingan. Gerd Muller malah pernah melakukannya tiga kali, sementara Dieter Hoeness sekali.

Catatan-catatan yang terhenti:

- Wolfsburg datang ke Allianz Arena dengan membidik lima clean sheet beruntun.

- Wolfsburg juga mengincar 15 laga tanpa terkalahkan dalam laga dinihari tadi.

- Di babak pertama, dalam kedudukan 1-0, Wolfsburg sepertinya punya kesempatan untuk mencatatkan kemenangan pertama di kandang Bayern dalam 22 lawatan terakhir. Wolfsburg selalu kalah dalam 21 lawatan terakhirnya.



Gol kelima Lewandowski tercipta dari sentuhan ke-10 dia setelah masuk lapangan (opta)



<iframe width="560" height="315" src="https://www.youtube.com/embed/-jas0NJUtxY" frameborder="0" allowfullscreen></iframe>


Nuhun for visit Lima Gol Lewandowski DIbandingkan dengan Rooney, Balotelli, dan Liverpool

Tidak ada komentar:

Posting Komentar