Jumat, 07 Agustus 2015

Berita Bola Gelar Piala Presiden, Erick Thohir: Kami Koordinasi dengan Semua Pihak

Berita Bola Gelar Piala Presiden, Erick Thohir: Kami Koordinasi dengan Semua Pihak

sumber berita Gelar Piala Presiden, Erick Thohir: Kami Koordinasi dengan Semua Pihak : http://detik.feedsportal.com/c/33613/f/656101/s/48c95212/sc/21/l/0Lsport0Bdetik0N0Csepakbola0Cread0C20A150C0A80C0A70C1456150C298630A0A0C760Cgelar0Epiala0Epresiden0Eerick0Ethohir0Ekami0Ekoordinasi0Edengan0Esemua0Epihak/story01.htm
Jakarta - Mahaka Sports and Entertainment menggelar Piala Presiden di tengah pembekuan PSSI oleh Kemenpora. Untuk menggelar turnamen tersebut, Mahaka sudah melakukan koordinasi dengan semua pihak.

"Saya rasa saya berkoordinasi dengan semua pihak. Semua saya temui, dan Alhamdulillah semua mendukung. Karena memang BOPI, Kemenpora, PSSI itukan bagian (di dalamnya)," sahut Erick Thohir usai bertemu dengan Presiden Joko Widodo di Istana Presiden, Jakarta, Jumat (7/8/2015) siang WIB.

Erick datang dalam kapasitasnya sebagai Presiden Komisaris Mahaka Group yang bertindak sebagai operator turnamen. Piala Presiden akan menjadi turnamen kedua yang digelar di tengah vakumnya kompetisi liga. Turnamen lain yang juga akan dihelat dalam waktu dekat ini adalah Piala Kemerdekaan, yang dihajat Tim Transisi.

"Dan saya di sini tentu tidak bermaksud apa-apa, sebagai yang cinta bola kan sudah jelas cinta bola saya, saya ingin ada sesuatu yang terjadi di masyarakat. Tidak ada maksud politik apa-apa. Piala Presiden ini dikelola swasta murni, ini juga independen tanpa campur tangan politik. Presiden sangat mengharapkan ini berjalan karena ini yang diharapkan masyarakat. Dan saya yakin kita tidak ada maksud apa-apa, dan saya juga tidak berminat jadi apa. Saya tentu dengan tim saya, dengan pihak lain yang membantu, karena kita ini cinta bola, bola mesti jalan."

"Tapi ini tentu kembali yang terbaik untuk semua. Terutama terbaik untuk masyarakat pencinta bola. Tentu ini sekarang ditunggu-tunggu yang jualan kacang, yang jualan minuman, yang jualan kaos. Ini kita gulirkan, ekonomi rakyat yang di bawah juga jalan dan jadi hiburan untuk rakyat. Ini nantinya saya juga yakin ada beberapa tv yang sudah kerjasama, ini bisa disiarkan dengan baik," papar dia.

Piala Presiden akan kick-off pada 30 Agustus mendatang dan akan dihelat sampai pekan ketiga Oktober. Presiden Jokowi akan secara resmi membuka ajang yang diikuti oleh 16 konstestan tersebut.

"Alhamdulilah kan semuanya sudah support. Dan smuanya ada kertas-kertasnya. Jadi kembali saya berhubungan dengan semua dan saya tekankan ke mereka semua para pimpinan-pimpinan, saya tidak bermaksud apa-apa. Alhmdulillah hari ini jelas bisa diterima oleh beliau (Presiden Jokowi) dan mendukung. Dan beliau memastikan hadir dan ini mesti jalan," ucapnya lagi.

Untuk menggelar Piala Presiden, total dana yang dibutuhkan mencapai sekitar Rp 40 milar. Pemenang akan mendapat hadiah uang sebesar Rp 3 miliar, sementara posisi dua dan tiga masing-masing akan mendapat dua san satu miliar.

"Inikan cuma 38 pertandingan, (biayanya) 30-40 miliar. Dan tentu juaranya kita kasih hadiah, juara satu tiga miliar, juara dua dua miliar, juara tiga satu miliar. Nanti stiap klub juga yang ikut ada dana operasional supaya jalan. Kalau enggak kasihan juga klub pada saat ini ada yang sudah berhenti, ada yang mau jalan. Kita coba dukunglah."


Nuhun for visit Gelar Piala Presiden, Erick Thohir: Kami Koordinasi dengan Semua Pihak

Tidak ada komentar:

Posting Komentar