Kamis, 10 September 2015

Berita Bola 'Si Merah' Dituntut Lakukan Pendekatan Seperti Saat Lawan Arsenal

Berita Bola 'Si Merah' Dituntut Lakukan Pendekatan Seperti Saat Lawan Arsenal

sumber berita 'Si Merah' Dituntut Lakukan Pendekatan Seperti Saat Lawan Arsenal : http://detik.feedsportal.com/c/33613/f/656101/s/49bb5239/sc/12/l/0Lsport0Bdetik0N0Csepakbola0Cread0C20A150C0A90C10A0C1858530C30A157390C720Csi0Emerah0Edituntut0Elakukan0Ependekatan0Eseperti0Esaat0Elawan0Earsenal/story01.htm
Liverpool - Manchester United bukan tim besar pertama yang dihadapi Liverpool di awal musim ini. Sebelumnya mereka sudah menghadapi Arsenal dan kini dituntut untuk melakukan pendekatan serupa di Old Trafford.

Liverpool akan bertandang ke markas MU pada Sabtu (12/9/2015) malam WIB, akhir pekan ini. Ini adalah laga besar lain, setelah sebelumnya berkunjung ke Emirates Stadium pada pekan ketiga.

Menatap duel kontra MU, anak-anak Merseyside diharapkan bisa melakukan pendekatan serupa saat bermain imbang 0-0 melawan Arsenal. Kala itu mereka tampil sabar dan bertahan dengan kompak, sebelum kemudian melancarkan serangan balik.

Whoscored mencatat saat itu penguasaan bola Liverpool cuma 38% berbanding 62% milik Arsenal. Tapi mereka justru lebih banyak mengancam gawang, meski juga kurang beruntung karena gagal mencetak gol.

Total 15 tembakan dilepaskan oleh Liverpool, delapan di antaranya mengarah ke gawang dan dua membentur tiang/mistar. Sementara Arsenal punya 19 percobaan, tapi hanya lima yang mengarah ke gawang dan satu membentur tiang.

Penampilan Liverpool di laga kontra Arsenal sendiri disebut sebagai salah satu yang terbaik sejauh ini. Lucas Leiva menyebut cara tersebut bakal tepat diterapkan untuk laga melawan MU nanti demi mendapatkan tiga poin.

"Kedua tim datang ke pertandingan dengan situasi yang serupa, dengan banyak pemain baru, banyak pembelian, dan rasanya ini akan jadi sebuah laga bagus. Kami cuma perlu menghadapinya dengan cara yang tepat, seperti yang kami lakukan melawan Arsenal dan semoga kami mendapatkan hasil bagus di sana," ujarnya di situs resmi klub.

"Ini mungkin salah satu laga terbesar musim ini. Saya rasa kalau Anda mendapatkan hasil bagus di sana, itu bisa memberikan keyakinan yang besar dan kepercayaan diri ke depannya."

"Ini adalah laga melawan sebuah tim yang akan bersaing untuk empat besar dan titel, jadi ini kesempatan bagus bagi kami untuk melupakan hasil melawan West Ham (United) dan memulai lagi," demikian pemain asal Brasil ini.

Liverpool dan MU sejauh ini mengoleksi nilai yang sama yakni 7 dari empat pekan. Mereka sama-sama baru saja menelan kekalahan di laga terakhir. Liverpool dihantam 0-3 oleh West Ham, sedang MU takluk 1-2 dari Swansea City.
Nuhun for visit 'Si Merah' Dituntut Lakukan Pendekatan Seperti Saat Lawan Arsenal

Tidak ada komentar:

Posting Komentar