Rabu, 16 September 2015

Berita Bola Pembuktikan Chicharito adalah Gol, bukan Jumlah Follower

Berita Bola Pembuktikan Chicharito adalah Gol, bukan Jumlah Follower

sumber berita Pembuktikan Chicharito adalah Gol, bukan Jumlah Follower : http://detik.feedsportal.com/c/33613/f/656101/s/49ebc451/sc/3/l/0Lsport0Bdetik0N0Csepakbola0Cread0C20A150C0A90C170C0A9470A50C30A211450C4260Cpembuktikan0Echicharito0Eadalah0Egol0Ebukan0Ejumlah0Efollower/story01.htm
Leverkusen - Bayer Leverkusen tidak merekrut Javier 'Chicharito' Hernandez karena punya banyak pengikuti di media sosial. Penyerang Meksiko itu tentu saja digaet untuk mencetak gol -- dan yang bersangkutan menunjukkannya.

Hernandez mencetak satu gol saat Leverkusen menundukkan tamunya, BATE Borisov, dengan skor 4-1 di matchday pertama Liga Champions, Kamis (17/9/2015) dinihari WIB. Ia menuntaskan umpan Kevin Kampl dengan tendangan menyilang datar ke pojok kanan gawang lawan.

Itulah gol pertama Chicharito untuk Leverkusen, yang membelinya dari Manchester United seharga 12 juga poundsterling pada musim panas lalu. Dan itu ia buat dalam lakon pertamanya sebagai starter.

Debut Chicharito sendiri terjadi dua minggu lalu di pertandingan Bundesliga. Hanya saja, kala itu ia baru masuk di pertengahan babak pertama, dan timnya kalah 0-1 dari tim promosi Darmstadt.

Total, dari dua pertandingan Chicharito membuat tujuh tembakan, empat di antaranya on target, dan satu membuahkan gol. Awal yang baik untuk pemain berusia 27 tahun ini.



"Kami tidak membeli dia untuk kepentingan marketing," kata direktur olahraga Leverkusen, Rudi Voeller, saat timnya mendatangkan Chicharito.

"Sejujurnya, saya tidak tertarik mengutak-atik internet atau jumlah follower di media sosial. Itu bukan dunia saya," sambung eks penyerang timnas Jerman itu.

"Ketika kita tak bisa mengontrol dengan kecepatan tinggi, maka kita takkan pernah sampai di puncak. Teman-teman di Twitter atau Facebook tidak akan menolong Anda. Dan Chicharito punya banyak keterampilan yang akan membantu kami."

Chicharito -- punya 5,68 juta follower di twitter-- sejauh ini diterima dengan baik oleh rekan-rekan barunya. Apalagi daya adaptasi dia dinilai cukup baik. Paling tidak, itu diungkapkan seorang rekannya, Bernd Leno.

"Dia pria yang oke banget. Sangat terbuka dan bahasa Inggrisnya paling baik di antara kami. Dia juga langsung nyetel," ucap sang kiper.

Waktu akan menunjukkan, seperti apa nanti kiprah "Si Kacang Polong" ini di tanah Jerman.


Nuhun for visit Pembuktikan Chicharito adalah Gol, bukan Jumlah Follower

Tidak ada komentar:

Posting Komentar