Rabu, 09 September 2015

Berita Bola 'Duo Milan Bisa Bersaing dengan Juventus dan Roma'

Berita Bola 'Duo Milan Bisa Bersaing dengan Juventus dan Roma'

sumber berita 'Duo Milan Bisa Bersaing dengan Juventus dan Roma' : http://detik.feedsportal.com/c/33613/f/656101/s/49b72b71/sc/21/l/0Lsport0Bdetik0N0Csepakbola0Cread0C20A150C0A90C10A0C0A80A0A550C30A148570C710Cduo0Emilan0Ebisa0Ebersaing0Edengan0Ejuventus0Edan0Eroma/story01.htm
Milan - Juventus dan AS Roma disebut masih menjadi favorit untuk meraih scudetto musim ini. Namun, duo dari kota Milan, AC Milan dan Inter, disebut bisa menjadi pesaing mereka.

Juventus memang tidak menjalani start bagus musim ini. Dalam dua pekan pertama, tim besutan Massimiliano Allegri itu sudah menelan dua kekalahan dan kini terdampar di posisi ke-17 klasemen sementara.

Hilangnya nama-nama penting seperti Andrea Pirlo, Arturo Vidal, dan Carlos Tevez disinyalir menjadi salah satu sebab menurunnya Juventus. Bianconeri masih harus menemukan poros permainan di lini tengah selepas hengkangnya Pirlo dan pendobrak di lini depan seperti Tevez.

Di sisi lain, Roma setidaknya sudah sukses meraih satu kemenangan --yang didapat atas Juventus. Masalah di lini depan sedikit teratasi dengan masuknya penyerang murni semodel Edin Dzeko.

Kendati tak melakoni start dengan baik, baik Juventus maupun Roma tetap menjadi favorit. Tim lain yang disebut bisa mengganggu mereka musim ini adalah Milan dan Inter.

"Saya pikir, duo Milan bisa menjadi penantang untuk meraih gelar juara, seperti Juventus dan Roma," ujar eks pelatih AC Milan, Cesare Maldini, kepada La Gazzetta dello Sport.

"Penantang-penantangnya masih seperti biasa. Sebab, tidak mudah bagi tim yang belum pernah menjadi juara untuk menjadi penantang."

Milan ditangani pelatih anyar, Sinisa Mihajlovic, musim ini dan telah melakukan beberapa perubahan, terutama di lini depan dengan masuknya Carlos Bacca dan Luiz Adriano. Demikian pula dengan Inter yang mendatangkan banyak pemain di bursa transfer musim panas.

Sejauh ini, Inter lebih baik secara hasil dengan torehan dua kemenangan di dua laga pertama.




Nuhun for visit 'Duo Milan Bisa Bersaing dengan Juventus dan Roma'

Tidak ada komentar:

Posting Komentar