Rabu, 12 Agustus 2015

Berita Bola Eva Carneiro Masuk Lapangan Setelah Dipanggil Wasit

Berita Bola Eva Carneiro Masuk Lapangan Setelah Dipanggil Wasit

sumber berita Eva Carneiro Masuk Lapangan Setelah Dipanggil Wasit : http://detik.feedsportal.com/c/33613/f/656101/s/48ebc9c6/sc/3/l/0Lsport0Bdetik0N0Csepakbola0Cread0C20A150C0A80C120C1744550C2990A3280C720Ceva0Ecarneiro0Emasuk0Elapangan0Esetelah0Edipanggil0Ewasit/story01.htm
Jakarta - Eva Carneiro didepak dari bench Chelsea karena masuk lapangan tanpa persetujuan Jose Mourinho. Potongan video dari peristiwa tersebut menunjukkan kalau sang dokter sudah dipanggil wasit untuk merawat Eden Hazard.

Carnerio pada Selasa (11/8/2015) kemarin didepak Mourinho sebagai anggota tim medis yang menemani Chelsea di bangku cadangan. Bukan itu saja, perempuan 42 tahun itu juga tidak akan lagi menghadiri sesi latihan dan bahkan memasuki hotel tempat pemain menginap. Dia kini hanya bertugas di pusat latihan The Blues yang terletak di Cobham.

Pencoretan Carneiro didasari oleh kekecewaan Jose Mourinho atas aksi sang dokter menolong Hazard saat Chelsea secara mengejutkan diimbangi Swansea di pekan pertama Premier League. Corneiro bersama rekannya, Jon Fearn, langsung berlari ke dalam lapangan di periode injury time menyusul benturan yang dialami Hazard dengan Gylfi Sigurdsso.

Mourinho mengritik aksi cepat dua dokter Chelsea itu. Soalnya, masuknya Carneiro dan Fearn membuat Hazard harus keluar lapangan untuk mendapat perawatan. Padahal Chelsea tengah mengejar gol demi meraih kemenangan dan sudah kehilangan Thibaut Courtois. Mourinho menyebut dua dokter Chelsea itu 'naif dan tidak mengerti aturan sepakbola'.

Dikutip dari Independent, Carneiro dan Fearn masuk lapangan bukan karena inisiatif sendiri. Rekaman dari momen tersebut menunjukkan kalau wasit Michael Oliver memang sudah memanggil tim medis Chelsea untuk masuk lapangan. Oliver malah dua kali memberi sinyal agar Carneiro dan Fearn memberi perawatan pada Hazard yang terkapar.

Berdasarkan panduan yang diterbitkan General Medical Council, Carneiro memang wajib masuk lapangan setelah dapat panggilan dari wasit. Terlepas apakah Mourinho menginginkannya tetap di bench atau masuk ke lapangan untuk memberi pertolongan.

Tak mengacuhkan panggilan wasit justru bisa membuat Carneiro dan Fearn dihukum karena dianggap melanggar regulasi General Medical Council soal 'tanggung jawab keselamatan'.

Regulasi General Medica Council mewajibkan dokter untuk "mengambil tindakan yang dibutuhkan jika berdasarkan penilaiannya keamanan, martabat serta kondisi pasien terancam". Carneiro dan Fearn juga dituntut untuk mendahulukan prinsip-prinsip yang ditetapkan General Medical Council dibanding permintaan atau keinginan atasan (klub).

Mourinho menunjukkan kemarahan besar saat Carneiro dan Fearn berlari masuk lapangan untuk memberikan pertolongan pada Hazard. Pelatih asal Portugal itu kemudian mengritik dokter timnya dengan menyebut mereka 'tidak memahami aturan sepakbola'.

Aturan Premier League menetapkan, saat anggota tim medis masuk lapangan maka pemain yang mendapat perawatan harus dibawa menepi. Meski cedera si pemain tidak serius, dia tetap harus dibawa keluar. Aturan tersebut dibuat untuk meminimalkan upaya tim atau pemain membuang-buang waktu.

Untuk lawatan ke Manchester City di akhir pekan ini, Chelsea disebutkan akan mempromosikam dokter dari tim akademi, Julian Redhead.






Nuhun for visit Eva Carneiro Masuk Lapangan Setelah Dipanggil Wasit

Tidak ada komentar:

Posting Komentar